SANGIHE,GN-Sehubungan dengan dibongkarnya kantor Kapitalaung lama dan mulai pembangunan kantor yang baru ,pemerintah Kampung Gunung pindah kantor sementara yang bertempat di rumah Produksi.Sejak mulai hari senin (20-22/01/2020),aparat kampung telah memindahkan barang2,fasilitas dan dokumen2 Kampung ke kantor sementara.
Pantauan Media ini,terlihat Kapitalaung bersama seluruh perangkat bekerjasama dan bergotong royong membersihkan dan merapihkan kantor kapitalaung sementara.Semangat dan antosias seluruh aparat kampung bekerja membersihkan dan merapihkan kantor sementara demi pelayanan kepada masyarakat.
Kapitalaung Gunung Alberson Humune kepada media ini menyampaikan bahwa,saat ini pelayanan pindah kantor sementara karena kantor lama dibongkar untuk dibangun kantor yang baru. Lanjutnya satu minggu mereka melakukan pembersihan di dalam kantor,halaman kantor dan pembenahan kantor sementara.
Selaku kapitalaung Ia berharap dan menyarankan kepada aparat kampung dan masyarakat,walaupun di ruangan yang sempit dirinya berharap agar pelayanan kepada masyarakat diutamakan dan dilakukan secara prima.
“Selaku Kapitalaung Saya berharap meskipun kondisi kantor apa adannya,tetapi pelayanan kepada masyarakat diutamakan dan dilakukan prima,”harap kapitalaung yang murah senyum ini.(ROBIN)