Manado,GN- Guna memaksimalkan pelayanan bagi pasien di RSUP Prof Dr RD Kandou Manado, Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama (Dirut) RSUP Prof Dr RD Kandou Manado Dr dr Ivonne E Rotty,M.Kes melakukan kegiatan telusur di ruangan UGD, Jumat (15/9/2023).
Dalam kegiatan telusur, Plt Dirut RSUP Kandou Manado di dampingi Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan, dr Jehezkiel Panjaitan SH MARS, Direktur SDM, Pendidikan, Direktur Perencanaan dan Keuangan, Dr Erwin Siagian SSTP MSi, Direktorat Layanan Operasional Umum, dr Wega Sukanto SpBTKV.
Di ruangan UGD, Plt Dirut langsung mengecek ruang Resusitasi, ruang IGD anak, IGD Bedah.
Plt Dirut juga mengecek sarana dan prasarana, tempat parkiran dan cctv serta kehadiran petugas jaga.
Pantauan media ini, Plt Dirut banyak memberikan arahan kepada staf pegawai yang ada di ruangan UGD RSUP Kandou Manado sambil menanyakan juga fungsi beberapa alat termasuk kas brankas pasien di IGD Bedah.. (sisco)