Tumbelaka: Olly Dondokambey Masuk Kabinet, Peluang 3 Birokrat Menjadi Pjs Gubernur Sulawesi Utara

oleh -362 views
image_pdfimage_print

Sulut,GN – Jelang pelantikan Presiden RI terpilih pada Oktober 2024 ini, mulai santer nama Olly Dondokambey (OD) disebut akan menjadi Menteri. Hal ini wajar dikarenakan OD dikenal orang kepercayaan Ketua Umum PDI Perjuangan disisi lain OD memiliki hubungan sangat baik dengan Presiden terpilih, Prabowo Subianto. Salah satu bukti kedekatannya adalah saat OD terbaring sakit di Jakarta, Prabowo Subianto datang membezuk.

Taufik Tumbelaka (foto : ist)

Lalu jika nantinya benar OD menjadi Menteri, siapa yang akan mengisi Pejabat Sementara (Pjs) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut). Pengamat Politik & Pemerintahan Sulut, Taufik M Tumbelaka menyatakan ada 3 birokrat yang berpeluang.

“Ada 3 birokrat berpeluang. Satu dari Pemerintah Propinsi (Pemprop) Sulut dan dua dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri). Dari Pemprop Sulut adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Propinsi Sulut,Steve Kepel. Kalau dari Kemendagri ada Dirjen Kependudukan san Catatan Sipil (Dukcapil) Dr. Teguh Setyabudi dan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Dr. Sugeng Hariyono”, ujar Taufik M Tumbelaka yang juga alumnus Fisipol UGM Yogyakarta.

Baca juga:  Aksi Kemanusiaan KAGAMA Manado Dan PEWARNA Sulut Sukses

Terkait siapa yang lebih berpeluang, Taufik M Tumbelaka menjawab seimbang berdasarkan plus – minus yang dimiliki masing-masing.

“Masing-masing punya kelebihan dan kelemahan. Kalau Sekda Sulut, Pak Kepel kelebihannya karena dari internal maka akan cepat beradaptasi. Kelemahannya beban kerja akan sangat besar karena tidak adanya Gubernur dan Wakil Gubernur jadi musti kerja extra, sedangkan sebagai Sekda Sulut, beban kerjanya sudah sangat tinggi. Kalau kelebihan selain eselon I/a dan Golongan tertinggi IV/e Dirjen Dukcapil, Dr Teguh Setyabudi telah penggalaan menjadi Penjabat Gubernur di Sulawesi Tenggara dan juga Kalimantan Utara. Beliau juga latar belakang pendidikan dari Ilmu Pemerintahan. Kelemahannya karena baru, maka perlu adaptasi dengan waktu tertentu sedangkan masa jabatan relatif pendek. Kalau Kepala BPSDM Kemendagri, Dr Sugeng Hariyono kelebihannya pejabat dengan jam terbang tinggi sebagai Pejabat Eselon I/a dan telah mencapai golongan tertinggi, Golongan IV/e dengan di Kemendagri, beliau latar belakang pendidikan Ilmu Pemerintahan dan sering datang ke Sulut dikarenakan isterinya orang asal Sulut. Jadi cukup mengenal daerah Sulut. Kelemahannya hampir tidak ada, paling cuma perlu sedikit beradaptasi”, pungkas Taufik M Tumbelaka yang juga putera bungsu FJ Tumbelaka yang mantan Gubernur Pertama Sulut. (sisco/*)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Gempar News di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.