Bupati ROR Serahkan Bantuan Tiga Unit Perahu Fiberglass Untuk Nelayan

oleh -62 views
oleh
image_pdfimage_print

Minahasa,GN-Bupati Minahasa Dr Ir Royke Octavian Roring (ROR)Jumat, (7/8/2020) menyerahkan bantuan, tiga unit perahu fiber untuk nelayan di desa Bukit Tinggi Kecamatan Kakas.

Penyaluran bantuan ini bertujuan agar masyarakat menikmati manfaat program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa.

” Bantuan ini merupakan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Minahasa berupa perahu fiberglass 3 GT lengkap dengan alat tangkap ramah lingkungan kepada kelompok nelayan Desa Bukit Tinggi Kecamatan Kakas Barat Induk,”Ucap Bupati.

Bupati Minahasa menginstruksikan agar semua sektor di jajarannya tersebut terus bersinergi, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat program pembangunan pemerintah. Bupati mencontohkan ada lima (5) Kecamatan di pesisir pantai timur Minahasa yang sarat akan potensi baik kelautan, perikanan, pertanian maupun pariwisata.

Lanjutnya, ada 13 Bupati dan Walikota se-Sulawesi Utara yang memiliki wilayah pesisir dengan disaksikan Menteri Kelautan dan Perikanan, Wakil Gubernur Sulut yang mewakili gubernur serta sejumlah Deputi di Kementerian mengikrarkan Deklarasi dwngan tujuan Pembangunan Berkelanjutan yang dikenal dengan Millenium Development Goals (MDGs) dan diganti dengan Sustainable Development Goals (SDGs).

Baca juga:  BPBAT Tatelu Salurkan Bantuan Sebelas Ton Pakan

“Bersyukur kita di Provinsi Sulawesi Utara yang pertama melakukan ini dan bukan kebetulan sehari sesudahnya saya menyerahkan bantuan untuk nelayan sehingga saya berharap perahu dan alat tangkap ini boleh dimanfaatkan sebaik-baiknya,” Pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut bupati juga turut mempromosikan Bukit Tinggi yang sudah dicanangkan sebagai Desa Kerukunan di Minahasa, di mana sejumlah rumah ibadah letaknya berdekatan namun masyarakatnya selalu hidup rukun dan damai.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Ir Lendy Aruperes melaporkan bantuan Pemkab Minahasa berupa perahu fiberglass ini berasal dari Dana Alokasi Khusus. Selain itu juga sudah diberikan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk 461 nelayan, pembudidaya ikan, pemasar dan pengolah ikan di 25 kecamatan dengan nilai total sekitar 800 Juta Rupiah, disinkronkan dengan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca juga:  Pj Sekda Ir Ronal Sorongan Turun Langsung Tangani Eceng Gondok Di Danau Tondano

Turut hadir Asisten Satu Dr Denny Mangala, Kepala Dinas PMD Jeffry Tangkulung, kepala Dinas Pariwisata Teddy Sumual, Kepala Dinas Pendidikan Riviva Maringka, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Nofry Lontaan, Kepala Dinas PU Teddy Lumintang, Kepala BPKAD Donald Wagey, Kepala Dinas Perkim Like Pangow, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Vicky Kaloh dan Kepala Dinas Kesehatan Maya Rambitan serta Camat Kakas Barat Jeane Sumendap dan Camat Kakas Vecky Rombot.(*/CIPI)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Gempar News di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.