Tondano,GN- Wakapolres Minahasa Kompol Yindar T.Sapangallo S.Sos bersama para Kasat dan (PJU) melaksanakan karya bakti, Jumat (17/02-2023).
Untuk yang kesekian kalinya, kegiatan Jumat bersih ini dilaksanakan di mako Polres Minahasa Jalan Manguni Kelurahan Wewelen Kecamatan Tondano Barat Kabupaten Minahasa.
Terpantau dalam kegiatan ini di halaman mako, Wakapolres Yindar saat melakukan pencucian kendaraan armada Sat Samapta, sementara Kasat Lantas AKP Riyan Wahyuningtiyas SIK bersama Kasat Reskrim AKP Edi Susanto S.Sos melakukan pembersihan pada halaman satuan.
Tak kalah menariknya, pada kegiatan ini, Kabag Ops AKP Ruddy Repi mengerahkan personel Sat Samapta pada pembersihan di halaman upacara, hingga berita ini diturunkan, kegiatan sedang berlangsung.(Cipi)