Manado,GN – Dugaan maraknya Pungutan liar (Pungli) di sejumlah Sekolah baik SD maupun SMP oleh oknum guru dan kepala sekolah, mendapat kecaman keras dari lembaga DPRD Kota Manado.
Anggota Dewan Manado Jeane Sumilat mengungkapkan, bahwa sudah banyak laporan yang masuk kepada mereka dari masyarakat Manado terutama orang tua siswa/ murid terkait pungli yang dilakukan oleh oknum guru dan kepsek kepada siswa di sekolah. Besaran punglinya bervariasi dengan berbagai modus.
“Sebagai Anggota Legislatif, tugas kami memfasilitasi laporan-laporan itu nanti Pemkot Manado yang akan memberi tindakan,” tutur Sumilat kepada awak media, Rabu (16/11/22) disela Rapat Paripurna DPRD Manado.
Untuk itu dia meminta kepada Pemerintah Kota Manado lewat Dinas terkait untuk menindak tegas oknum- oknum tersebut. ” Bila terbukti melakukan pungli, langsung diberi sangsi disiplin yang tegas. Karena mereka telah mencoreng dunia pendidikan di Kota Manado,” tegas Srikandi PDIP Kota Manado ini
Dia juga menyatakan, tindakan pungli seperti itu sangat tidak bagus.” Sangat menyusahkan masyarakat dan tidak mendidik kepada siswa,” ujarnya lagi.
Saat Rapat Paripurna tadi, kata Sumilat lagi, Walikota Manado Andrei Angouw sudah merespon akan memberikan sangsi disiplin kepada oknum guru dan kepsek yang terbukti melakukan pungli. (dfy)