SANGIHE,GN- Sabtu 15 oktober 2022 Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey,SE melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Sangihe. Kunker di Bumi Tampungang Lawo ini Gubernur melakukan beberapa agenda kerjanya.
Dalam kunjungannya ke Kabupaten Sangihe selain melaksanakan beberapa agenda,pada kesempatan itu pun Gubernur membawa bantuan sebesar RP.1.129.161.000 untuk masyarakat di daerah perbatasan ini.
Bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Propinsi Sulut untuk Pemerintah Daerah Kabupaten Sangihe yaitu,rehabilitasi sosial rumah tidak layah huni (RS-RTLH) sebanyak 15 unit sebesar RP. 617.880 000,Kelompok usaha bersama (KUBE) untuk 16 kelompok sebesar RP.320.000.000, Karang Taruna untuk 6 karang Taruna sebesar RP.90.000.000, bansos uang tunai untuk 4 panti/LKS sebesar RP. 61.000.000,bantuan permakanan untuk 4 panti/LKS sebesar RP. 40.281.000.
Bantuan diserahkan di sela-sela acara peresmian rumah dinas Pastori GMIST oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey,SE kepada Penjabat Bupati Sangihe dr.Rinny Tamuntuan.(ROBIN).