Babinsa Koramil 1301-10/ 10 Marore Himbau Warga, Jangan Buang Sampah Sembarang Tempat

oleh -29 Dilihat
oleh
image_pdfimage_print

 

SANGIHE,GN-Babinsa Koramil 1301-10/Marore Sertu Jon Kaelung menghimbau warga agar tidak membuang sampah secara sembarangan kedalam selokan(Drainase) , di Kampung Marore Kec. Kepulauan Marore, Kamis (13/02/2020).

Saat Babinsa berjalan-jalan di kampung yang merupakan Wilayah binaan , Babinsa menjumpai pemandangan tak sedap mata saat melintas Jalan di Lindongan 1 kampung Marore, terlihat tumpukan sampah, mulai dari sampah popok, kulit durian, sampah plastik dan sampah rumah tangga lainnya yang dibuang disana. Tentunya pemandangan seperti ini akan menimbulkan aroma yang tak sedap dan dapat menimbulkan penyakit dari tumpukan sampah itu.

Baca juga:  Dukung Festival Rumah Raja Manganitu, IPI Nusa Utara Beri Pelatihan Pramuwisata

Salah satu warga Dedi Barahama, yang tak jauh dari tempat itu mengaku resah dengan banyaknya warga yang membuang sampah sembarangan.

“Setahu saya tidak boleh buang sampah sembarangan, apalagi disini tidak ada tong sampah yang disiapkan khusus oleh pemerintah, apabila musim hujan, berdampak terjadinya penyumbatan saluran air dan menimbulkan Air Naik ke Jalan perkampungan ” ujarnya.

“Musim penghujan saat ini, tumpukan sampah bisa menjadi sarang nyamuk dan sumber penyakit lain. “Kalau dibiarkan terus kan bisa jadi sarang nyamuk. Apalagi tempatnya yang dekat dengan perumahan bisa saja nyamuknya DBD juga ikut menyebar,” kata Babinsa.

Baca juga:  Tamuntuan Hadiri Kegiatan Arahan Presiden RI Tentang Pengendalian Inflasi

“Kalau hal ini dibiarkan, pasti warga menganggap di perbolehkan buang sampah di sini dan akan semakin banyak sampah yang menumpuk, Saya akan berkoordinasi dengan kepala kampung untuk bagaimana solusi terbaiknya, atau kalau boleh disiapkan bak sampah,” jelas Babinsa.(ROBIN)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Gempar News di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.