Pasca Banjir Bandang,Legislator Nusa Utara Winsulangi Salindeho Desak Pemulihan Infrastruktur Di Kabupaten Kepulauan Sangihe

oleh -10 views
oleh
Anggota DPRD Sulut Winsulangi Salindeho (Foto:gemparnews)
image_pdfimage_print

Sulut,GN- Pasca banjir bandang dan tanah longsor yang dialami warga masyarakat di Kabupaten Kepulauan Sangihe khususnya kampung Lebo,Kampung Belengan Kecamatan Manganitu dan kampung Ulu Peliang Kecamatan Tamako mendapat perhatian legislator Sulut dapil Nusa Utara Winsulangi Salindeho.

Anggota DPRD Sulut Winsulangi Salindeho (Foto:gemparnews)

Dikatakannya,pasca banjir bandang dan tanah longsor,banyak infrastruktur mengalami kerusakan. Hal ini perlu pemulihan infraksruktur secepatnya,guna menghubungkan akses dari kampung yang terisolir akibat banjir bandang. ” Yang paling penting,pasca banjir bandang ini secepatnya melakukan pemulihan infrastruktur seperti jembatan dan jalan yang terputus,sehingga kampung yang terisolir akibat musibah banjir bandang dapat terhubung kembali,” ucapnya kepada awak media ini Senin,(06/01/2020).

Baca juga:  Tindak lanjut kerjasama, Pemda Bolaang Mongondow dan BP2MI Gelar Sosialisasi

Salindeho pun mendesak,pemerintah pusat maupun pemerintah propinsi pro aktif. “Kalau di Jakarta dan Jabodetabek, pak presiden memerintahkan kepada kementrian PUPR untuk segera menangani infrastruktur, saya juga berharap,di kabupaten kepulauan Sangihe juga mendapat perhatian dari pemerintah pusat,” ungkapnya.

Untuk mendapatkan data yang akurat,Salindeho berharap untuk berkoordinasi dengan BPBD setempat. “Karena mereka (BPBD Sangihe red) sudah melakukan pendataan,” tutupnya.
Penulis: sisco

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Gempar News di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.