25 Anggota DPRD Sangihe Masa Jabatan  2019 – 2024 Resmi Di Lantik

oleh -31 views
oleh
image_pdfimage_print

SANGIHE,GN – Tahapan terakhir pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 untuk pemilihan anggota legislatif adalah pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang terpilih. Untuk Kabupaten Kepulauan Sangihe berdasarkan  Undang-Undang memiliki 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)

Peresmian dan pengambilan sumpah/janji bagi 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2019 – 2024 di laksanakan di ruang rapat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe  berdasarkan Keputusan Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Nomor 316 Tahun 2019 tentang peresmian pemberhentian anggota Dewan Perwakilan Ràkyat Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan ,2014 -2019 dan peresmian pengangkatan  anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Masa Jabatan 2019 – 2024.

Peresmian dan pengambilan sumpah/janji di lakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Tahuna Syors Mamrasa, SH, bagi 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2019 – 2024.

Adapun nama-nama 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe periode 2019 – 2024 adalah : 
Partai Gerindra :
1. Fri Jhon Sampakang
2. Max H.V.7 Pangemangen, Amd
PDIP      :
1. Ferdy Sondakh, SE
2. Denny Roy Tampi, SE
3. Maxiver Ronald Lomboh, SH
4. Demsy Sumendàp
5. Benhur Takasihaeng, SE
Partai Golkar    :
1. George Engelhard Tampi
2. Josephus Kakondo, BAE
3. Drs Jamaludin Manopo
4. Irene Adelfia Gaghana
5. Tendris Bulahari
Partai NasDem      : 
1. Merry Mylan Pukoliwutang
2. Michael Tunghari, SE, ME
3. Risald Paulus Makagansa
4. Dikson Haling
Partai Berkarya   :    
1.Johan Pontolawokang
2. Frits Stevenson Manopo
3. Yulita Harimisa, SEM MH
Partai Perindo    :     
1. Ferdi Panca Sinedu, ST
2. Ruben Karinduan Medea
Partai Hanura      :   
1. Hasbulah Lawencatu, S.Sos
Partai Partai Demokrat   : 
1. Hermanto Samadi
2. Ruddy Polakitan
PKPI   :                        
1. Dalmasius G Saletiam,p SE 

Baca juga:  Olivia Christy Paramulia,SE.MM Mengucapkan Dirgahayu Kabupaten Kepulauan Sangihe Ke-599 Tahun

Telah di tetapkan pula pimpinan sementara DPRD Kabupaten Kepulauan  Sangihe masa jabatan 2019 – 2024 dari partai pemenang pertama dan pemenang kedua hasil pemilihan umum 2019. Untuk jabatan ketua dari partai Golkar yaitu Josephus Kakondo, BAE dan jabatan wakkl ketua dari PDI Perjuangan yaitu Ferdy Sondhak, SE.

Dalam peresmian dan pengambilan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2019 – 2024, Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME  membacakan sambutan Gubernur Provinsi Sulawesi Utara. Ia memberikan apresiasi yang tinggi kepada anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2014 – 2019 yang telah bersinergi dalam pelaksanaan tugas pemerintahan dan menyampaikan tetima kasih atas pengabdiannya selama menjadi anggota DPRD Kabupaten Sangihe.

Baca juga:  Sebelum Turun Lokasi TMMD,Anggota Satgas Awali Apel Bersama

Lebih lanjut Bupati mengatakan, bagi anghota DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2019 – 2024  di sampaikan selamat atas peresmian dan pelantikan menjadi anggota DPRD dan selamat bertugas sebagai anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe  dalam tugas pemerintah daerah lima tahun ke depan.

Acara peresmian dan pengambilan sumpah/janji di hadiri oleh Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME, dan Ketua TP – PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe Dra. Hermin Ririswati Gaghana Katamsi, Wakil Ketua TP – PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe Rahel Hontong Sasamu, Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Edwin Roring, SE, ME, Forkopinda, Ketua dan anggota  KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe, Ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kepala-kepala OPD, Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe masa jabatan 2014 – 2019, TNI / POLRI, Ketua dan pengurus Partai Politik, tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan. (ROBIN)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Gempar News di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.