KPU Kabupaten Sangihe Gelar FGD

oleh -28 views
image_pdfimage_print

SANGIHE,GN – Dalam rangka melaksanakan evaluasi fasilitasi kampanye pemilu anggota DPR,DPD,DPRD Propinsi,dan DPRD Kabupaten Kota,serta pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2019,Komisi Pemilihan umum (KPU),Kabupaten Kepulauan Sangihe menggelar Fokus Group Discussion(FGD) evaluasi fasilitasi kampanye pemilihan umum tahun 2019,yang dilaksanakan di Hotel Tahuna Selasa,(30/7 ).

Peserta yang hadir adalah,Sekretaris KPU,Pimpinan Partai Politik, Bawaslu, Pihak Polri,Staff KPU dan sfaff Bawaslu. Dan kegiatan langsung dipimpinan oleh ketua KPU yang didampingi oleh Komisioner KPU.

Ketua KPU Kabupaten Sangihe Elysee Ph Sinadia,SPd menyampaikan bahwa dasar kegiatan adalah surat keputusan Ketua KPU RI nomor 1000/PI.01.6-SD/06/KPU/VIII/2019,tentang kegiatan evaluasi fasilitasi kampanye pemilihan umum serentak tahun 2019.Dalam sambutannya Sinadia Mengatakan,dengan kegiatan ini dapat menghasikkan beberapa evalusi untuk kedepannya.pada kesempatan itu pula,Ia berharap pada diskusi tersebut ada evaluasi kampanye yang lalu.Ditambakannya pula,denga kegiatan focus Group Disccussion, ada sesuatu yang bermanfaat untuk pemilihan berikut.

Saat diskusi Dari pihak Bawaslu menyampaikan yang perlu dievaluasi yaitu alat peraga Kampanye (APK),ada calon yang memasang baliho perorangan yang belum ada rekomendasi dari KPU .

Sementara dari pihak Polri menyampaikan intinya Polri siap mengawasi dan mengamankan Pemilu baik sudah dilaksanakan, maupun yang akan dilaksanakan yaitu, pemilihan kepala daerah pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur.

Sedangkan dari pihak Parpol menyampaikan saran salah satunya , agar kedepan jika ada perubahan aturan seperti aturan APK berupa pemasangan baliho,dapat segera di sampaikan kepada Pihak parpol,supaya secepatnya diketahui oleh parpol sehingga saat pemasangan Baliho sesuai dengan aturan yang ada.

Dari hasil diskusi yang sudah dilaksanakan nantinya akan di sampaikan KPU Sangihe secara berjenjang baik evaluasi tingkat Propinsi,Maupun evaluasi tingkat nasional,”Ujar ketua divisi sosialisasi,pendidikan pemilih,Parmas dan SDM Iklam Patonaung.
.(ROBIN)

No More Posts Available.

No more pages to load.